Wednesday, December 12, 2007

Long Time No Blog

Dengan load pekerjaan setiap hari yang begitu berat, belum lagi masalah-masalah pribadi / keluarga yang selalu harus didahulukan untuk selesai, bisakah seseorang diharapkan untuk selalu membuat entri baru pada blog-nya ? Saya bertanya begini karena dari dulu ingin sekali menjadi penulis setia blog karena memang kenyataan begitu banyak dalam kehidupan sehari-hari yang harus saya dokumentasikan dalam tulisan. Meskipun pada kenyataannya untuk sebagian besar sifatnya pribadi, bahkan sangat pribadi, tapi saya sekurangnya berusaha untuk tidak seperti yang dituduhkan secara sinis oleh kalangan tertentu yang skeptis pada blog, yaitu bahwa blog hanya untuk tempat mejeng, curhat, mengutuk orang, atau sekedar cuap-cuap yang terlalu remeh.
Terlalu remeh ? Memang inilah yang selalu segera dituduhkan pada saya, bahwa saya selalu serius. Tapi saya nggak peduli. This has been just the way I am. Sejak kuliah S1 dan kenal dengan berbagai perspektif pemikiran, peristiwa sehari-hari sering saya tafsirkan dengan menghubungkannya ke sana-sini. Turbulensi pemikiran yang ada, oleh karenanya, menjadikan tangan ini gatal untuk menuliskannya. Makanya begitu ingat blog, saya jadi gelisah nggak puguh karena ini baru menulis lagi sejak saya buat entry terakhir. Meskipun harus saya akui juga bahwa diri saya ini sekarang rada anakronis. Sudah lama tidak diam di kursi dan membaca buku baru.
Tapi ya sudah lah. Sekarang ada kesempatan nulis. Blog on.